Penulis : Burhanul Islam Az-Zarnuji
Penerbit : Pustaka Arafah
Ukuran : 10 x 14.5 cm
Jenis Cover : Soft Cover
Tebal : hal
Berat : 150 gr
Ta’lim Al-Muta’allim
Rp 32.000
Sinopsis :
Akhlak yang mulia adalah karakter yang harus terus melekat pada diri setiap penuntut ilmu. Sungguh, seorang penuntut ilmu syari yang tidak memiliki adab yang baik, akhlak yang mulia, dan sifat yang baik, maka tiada faedah baginya pelbagai usahanya dalam menuntut ilmu itu.
Para ulama salaf menaruh perhatian yang sangat besar pada masalah adab dan akhlak. Mereka memerintahkan murid-muridnya untuk mempelajari adab sebelum mendalami sebuah cabang ilmu dan menemukan berbagai khilafiyah di dalamnya. Imam Malik rahimahullah pernah berkata pada seorang pemuda Quraisy, Belajarlah adab sebelum belajar ilmu.”
Kitab Talim Al-Mutaallim Thariq At-Taallum, karya Syaikh Az-Zarnuji ini menekankan aspek nilai adab, baik adab batiniah maupun adab lahiriah dalam proses pembelajaran. Kitab ini mengajarkan bahwa, pendidikan bukan sekadar transfer ilmu pengetahuan dan keterampilan (skill), namun yang paling penting adalah transfer nilai adab dan akhlak.
Kitab yang populer di berbagai pesantren di Indonesia ini memaparkan konsep pendidikan Islam secara utuh. Yakni, konsep pendidikan yang mengedepankan akhlak dan memadukan secara imbang antara adab batiniah dan adab lahiriah.
Weight | 141 g |
---|---|
Dimensions | 10 × 14 cm |
Only logged in customers who have purchased this product may leave a review.
Reviews
There are no reviews yet.